Welcome

IT'S MY BLOG IT'S MY BLOG IT'S MY BLOG


Living for Story, Story for Living. Enjoy your living, live while we're young.


THANK YOU FOR VISITING :D

Cari Blog Ini

Jumat, 05 April 2013

Struktur Tubuh Hewan : Pisces

Gue mau share nih, tp tentang kuliah gue,.. Gue kan anak biologi udah pasti mata kuliahnya berhubungan sama biologi juga. Gue dapet praktikum STH aka Struktur tubuh hewan. Materi ini mempelajari struktuh luar maupun struktur dalam dan organ lain. Gue suka sama mata kuliah ini, padahal dulunya gue takut sama yang namanya MEMBEDAH!!! Yaa..mata kuliah ini mengharuskan kita membedah beberapa hewan dalam 5 kelas yaitu Pisces, Amphibi, Reptil, Aves, dan yang terakhir Mammalia.
Kali ini gue share praktikum pertama gue yaitu Pisces.

Clarias sp.
Inspectio --> Ikan lele (Clarias sp.) bertubuh licin dan tidak mempunyai squama (sisik). Warnanya hitam di bagian dorsal (punggung) dan putih di ventral (perut) pada beberapa spesies disebut linea lateralis yang berfungsi sebagai sensoris. Barbels (sungut) pada ikan lele berfungsi sebagai pendeteksi dan peraba makanan karena lele merupakan hewan nocturnal (aktif pada malam hari). Sirip ikan lele membulat dan tidak bergabung dengan sirip punggung (pinna dorsalis) dan sirip anal (pinna analis). Pada spesies lain bagian punggung (dorsal) akan pucat apabila terkena sinar matahari.
Klasifikasi Ilmiah 
Kingdom : Animalia
Filum : Chordata
Kelas : Pisces
Ordo : Ostariophysi
Famili : Clariidae
Genus : Clarias
Spesies : Clarias sp.
 

 Sectio --> Hepar berwarna merah, cor dekat dengan insang di dalam operculum dan beruang 2, Vesica vellea di bawah hepar berwarna gelap, Gonade berwarna putih kompak (jantan), ventriculus dan intestinum.
Sistem Cardiovascular --> Cor berfungsi memompa darah ke seluruh tubuh. Cor terletak di dekat daerah insang dan dibungkus selaput pericardium. Cor pada ikan lele terletak di dalam rongga yang tertutup oleh selaput dan di bagian atas hati, bersama dengan letaknya insang.
Vasa (pembuluh darah) mengedarkan darah ke seluruh tubuh dari bulbus arteriosus keluar arteri besar yaitu aorta ventralis yang menuju ke insang dan bercabang cabang halus ke tiap tiap insang yang disebut arteria branchialis.
Labirin hanya ada pada ikan lele dan gabus.
 System Respiratory --> Arcus brancialis (lengkung aorta) tampak putih terdiri dari jaringan tulang / tulang rawan. Ikan lele mempunyai alat pernafasan berupa insang dan labirin ( aborescene). Labirin berfungsi untuk mengambil oksigen dari atas permukaan air sehingga dapat mengambil oksigen secara langsung dari udara. Dengan alat pernapasan ini ikan lele mampu bertahan hidup dalam kondisi oksigen yang minimum. Labirin merupakan perluasan ke atas dari insang dan membentuk lipatan sehingga membentuk rongga-rongga yang tidak teratur.
System digestorium --> Intestinum ikan lele lebih pendek dari panjang tubuhnya yang merupaka ciri khass ikan karnivora. Cavum oris pada lele diselaputi sel sel lendir yang mempermudah jalannya makanan. Terdapat organ pengecap yang berfungsi sebagai penyeleksi makanan. Ventriculus pada lele lebih panjang dibandingkan ikan lain.
 System urogenital -->
  •  Gonad ikan lele betina berwarna lebih kuning, terlihat bintik bntik sel telur terdapat di dalamnya (ovarium) dan kedua bagian sisinya tidak bergerigi. Pada gonad ikan lele jantan memiliki gerigi pada salah satu sisi gonad, berwarna lebih gelap, dan memiliki ukuran lebih kecil dari gonad betina.
Saluran gonad sangat pendek, bersatu dengan lanjutan dari vesica urinaria, membentuk sinus urogenitalis kemudian berlanjut sebagai satu saluran yang sangat pendek dan akhirnya bermuara sebagai porus genitalis. Pembuahan pada ikan umumnya terjadi secara eksterna.
  • Mesonephros berwarna merah tua, berjumlah sepasang, terdapat di antara gelembung renang dan tulang punggung. Bentuknya bervariasi, agak memanjang, dengan bagian yang membesar terjepit diantara dua pneumatocyt. Ductus mesonephridicus (ureter) adalah saluran keluar dari mesonephros, berjumlah sepasang, berjalan ke belakang di sebelah ventral tulang punggung kemudian kedua ureter bersatu dan agak melebar (vesica urinaria)
Cyprinus carpio :  Ikan Karper

Oreochromis mossambicus : Ikan mujair

Puntius javanicus :  Ikan Tawes

Tidak ada komentar:

Posting Komentar